Bedah Produk

Edit Gen Tanpa Virus, Apakah memungkinkan?

Jika Anda bertanya “Saya mau melakukan pengeditan gen pada sel tanpa virus, apakah memungkinkan?“. Maka, untuk menjawab pertanyaan ini Anda akan berkenalan dengan dua metode yaitu Transduksi dan Elektroporasi. Terapi sel dan gen merupakan teknologi medis canggih yang bertujuan untuk memperbaiki atau memodifikasi sel-sel di dalam tubuh guna mengatasi berbagai penyakit genetik, kanker, dan gangguan lainnya. Salah satu metode yang digunakan dalam terapi ini adalah transduksi, serta kombinasi dengan elektroporasi untuk meningkatkan efektivitas pengantaran vektor ke dalam sel.

Transduksi adalah proses memasukkan materi genetik ke dalam sel menggunakan virus sebagai vektor. Vektor-virus yang umum digunakan meliputi lentiviral dan retroviral. Kedua vektor ini berperan dalam mengantarkan gen yang dimodifikasi agar sel target dapat memproduksi protein atau komponen yang diinginkan.

Selain transduksi, elektroporasi adalah teknik non-virus yang sering digunakan untuk membuat sel menjadi permeabel, memungkinkan molekul seperti plasmid, mRNA/siRNA, dan sistem pengeditan gen seperti Crispr/Cas, Zinc Finger, serta TALENs masuk ke dalam sel. Proses elektroporasi ini bekerja dengan menerapkan medan listrik yang membuat pori-pori sementara pada membran sel, sehingga memfasilitasi masuknya materi genetik atau molekul lainnya.

Elektroporasi juga dapat dikombinasikan dengan instrumen canggih seperti Clinimacs Prodigy, yang membantu mempertahankan sistem tetap tertutup dan steril, serta menyediakan protokol yang fleksibel untuk penyesuaian di laboratorium klinis dan penelitian.

Keuntungan dan Kombinasi Metode Metode transduksi menawarkan stabilitas integrasi genetik, sementara elektroporasi memberikan fleksibilitas untuk berbagai jenis molekul dan vektor. Kombinasi kedua metode ini memungkinkan pendekatan yang lebih holistik dalam terapi sel dan gen, meningkatkan efisiensi pengantaran materi genetik dengan cara yang aman dan terkontrol.

Aplikasi Metode

  • Transduksi menggunakan vektor lentiviral dan retroviral dapat digunakan dalam terapi yang membutuhkan ekspresi gen jangka panjang.
  • Elektroporasi dapat diterapkan untuk pengeditan gen menggunakan Crispr/Cas, transfer plasmid, mRNA/siRNA, serta teknologi seperti TALENs dan Sleeping Beauty transposon untuk modifikasi genetik yang lebih luas.

Mengenal Clinimacs Prodigy

Clinimacs Prodigy adalah sistem otomatis yang dirancang untuk mempermudah dan meningkatkan efisiensi proses produksi sel, terutama dalam aplikasi terapi sel dan rekayasa jaringan. Alat ini sangat berguna dalam isolasi dan pemurnian sel, serta dalam produksi sel untuk terapi medis. Dengan teknologi canggih, Clinimacs Prodigy memungkinkan pemisahan dan pemurnian sel dengan tingkat kemurnian yang tinggi, yang sangat penting untuk memastikan kualitas dan keamanan produk terapi sel.

CliniMACS Prodigy® | Miltenyi Biotec | Deutschland

Alat ini dilengkapi dengan kemampuan untuk menangani sejumlah besar sampel dengan presisi tinggi, serta menawarkan proses yang efisien dan terkontrol, yang menjadikannya pilihan utama di banyak fasilitas medis dan riset. Clinimacs Prodigy juga dilengkapi dengan fitur otomatisasi yang mengurangi kebutuhan akan intervensi manual, sehingga mengurangi risiko kontaminasi dan meningkatkan kecepatan produksi.


Advisains dapat memfasilitasi diskusi lebih lanjut mengenai CliniMACS | Miltenyi Biotec. Sampaikan Kebutuhan Riset Anda Tim advisor spesialis kami sangat antusias mendukung keberhasilan riset dan aplikasi rutin Anda. Maka, jangan ragu untuk chat sekarang (+62 817 9154 607/info@advisains.id).

Baca juga: Layanan CAR-T Pertama di RS Kanker Dharmais, CliniMACS Prodigy Menjadi Sorotan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *